Selasa, 17 Juni 2014

Dzikrulloh adalah pintu Alloh

Assalamu'alaikum wr.wb.

Sobat Skm, sebelum Tahajud kang Muhri akan menyampaikan sedikit ilmu yang dianugerahkan Alloh melalui diri akang yang do'if ini.Sobat Skm, dzikir artinya mengingat, mengingat itu bermacam-macam, ada yang mengingat cukup dengan perasaannya saja / hati, ada pula dengan retorika kata-kata, dan ada pula dengan aplikasi perbuatannya. Begitupun Mengingat Sang Maha pencipta segalanya, pencipta alat untuk mengingat sesuatu dan pencipta adanya langit dan bumi beserta isinya. Dialah Alloh 'Ajja Wajala, Dzat yang maha kuasa yang menganugerahkan berbagai ni'mat lahir dan bathin. Maka sudah sepatutnya kita sebagai hambanya yang diciptakan tiada lain hanya untuk menghambakan diri kepadaNya, untuk senantiasa mengingatNya dan menyebutNya dengan lantunan Dzikir

Ketika Masalah Menghadang

Assalamu'alaikum Sahabat Skm...Bagaimana kabar hari ini ?, mudah-mudahan baik, dan selalu ada dalam lindungan Alloh SWT. Aamiin.Sobat Skm....Masalah pasti akan selalu setia hadir dalam hidup ini, masalah akan selalu datang disetiap helaan Nafas hidup kita. Karena masalah tidak akan pernah berakhir bahkan hingga akhirat kelak. Sobat Skm...Maka, hendaklah kita mengetahui masalah apa yang sedang kita hadapi dan bagaimana solusi dalam menghadapi masalah tersebut. Setiap insan pasti akan merindukan agar dirinya bebas dari masalah agar hidupnya senantiasa ada dalam nuansa kebahagiaan dan ketentraman. Tapi, ingatlah sobat masalah bukanlah hal yang harus ditakuti namun patutnya kita hadapi dengan penuh kesabaran dan ikhlas.